Posted by : Vnknown
Sabtu, 21 Januari 2017
Jangan dilakukan lagi ya guys !
Melepas baterai saat menggunakan laptop memang sudah jadi kebiasaan banyak orang masa kini. Soalnya banyak orang beranggapan, dengan melepas baterai saat laptop digunakan maka baterai bisa lebih awet dan tahan lama. Padahal sih, anggapan ini salah besar lho !
Ya, melepas baterai laptop saat digunakan itu ternyata cukup membahayakan lho! Gak cuma bateraimu, tapi semua komponen hardware laptopmu juga terancam rusak kalau kamu masih sering melepas baterai saat dipakai.
Komponen hardware seperti motherboard adalah bagian yang paling riskan rusak kalau kamu sering mencopot baterai saat digunakan.
Ya, motherboard alias mainboard adalah komponen hardware yang paling riskan terserang bahaya kalau kebiasaanmu mencopot baterai laptop saat dipakai gak segera dihentikan. Soalnya nih guys, saat kamu mencopot baterai laptop tapi masih menggunakannya maka tegangan arus listrik langsung diterimamotherboard tanpa ada penyesuaian.
Nah, tegangan arus listrik yang gak disesuaikan baterai itu biasanya kapasitasnya berlebih. Sehingga, kalau diteruskan maka bukan gak mungkin laptopmu jadi cepat rusak dan bisa juga menyebabkan konsleting yang berdampak pada mati totalnya laptop.
Menggunakan laptop tanpa baterai juga berbahaya apabila kamu menggunakan kabel adaptor palsu.
Perlu kamu ketahui guys, memasang baterai dan menggunakan kabel adaptor asli itu sebenarnya penting banget untuk menstabilkan dan menyaring tegangan listrik yang masuk. Nah, ketika kabel adaptor yang kamu gunakan palsu atau gak sesuai dengan spesifikasi (ditambah kamu melepas baterai saat memakai laptop) maka hal ini bisa merusak komponen hardware.
Arus listrik yang gak seimbang karena adaptornya palsu ditambah gak ada baterai, rentan menyerang kestabilan komponen hardware. Akibatnya, bisa usia baterai jadi lebih pendek atau motherboard jadi rentan usang alias cepat rusak.
Fyi, menggunakan laptop tanpa baterai itu lebih bahaya lagi saat mati lampu.
Soalnya, otomatis laptop langsung mati kan? Tanpa melalui proses shut down, laptop tiba-tiba mati dan gak berfungsi lagi.
Kalau terus-terusan begini, bukan gak mungkin komponen hardware jadi cepat rusak. Komponen hardwareyang rentan rusak dalam kondisi begini (terus-menerus) adalah eksternal harddisk, prosesor dan juga RAM.
Nah, gak mau kan laptopmu jadi cepat rusak ? Maka dari itu, mulai sekarang usahakan untuk tidak melepas baterai saat menggunakan laptop ya ketimbang rusak hayo !