Posted by : Vnknown
Kamis, 04 Mei 2017
Gak sabar menunggu
Makin hari, penggunaan internet di seluruh dunia terutama di Indonesia bisa dibilang makin tinggi. Oleh karena itulah, dibutuhkan jaringan yang performanya kuat dan kencang supaya pengguna gak perlu merengut atau bete saat internet gak kencang alias lemot abis. Padahal harga kuotanya sudah mahal banget!
Saat ini, jaringan internet paling cepat di dunia terutama Indonesia masih dipegang oleh 4G LTE. Namun tahukah kamu, sudah ada jaringan internet paling cepat yang diklaim akan akan lebih cepat dan stabil yakni 5G. Di Indonesia sendiri jaringan 5G memang masih belum ada, tapi di beberapa negara Asia seperti Tiongkok, Jepang dan Korea Selatan jaringan ini kabarnya sudah dikembangkan dan siap digunakan oleh masyarakat.
Siap hadir, apa saja sih sebenarnya keunggulan dari jaringan internet generasi kelima ini? Yuk temukan faktanya di bawah ini.
1. 5G kabarnya kencang banget jika dibanding 4G!
Satu hal yang dijanjikan oleh jaringan internet kelima ini adalah kecepatannya yang bisa dibilang kencang banget. Dalam sebuah uji oleh sebuah operator seluler lokal Tiongkok diketahui jika kecepatan jaringan internet 5G ini bisa mencapai 20Gbps. Ini artinya, kamu bisa men-download film UltraHD hanya dalam hitungan detik saja jika nanti jaringan 5G sudah resmi diluncurkan.
Hasil lain justru didapat saat operator sekaligus produsen smartphone asal Tiongkok, Huawei menguji jaringan internet 5G. Dari uji yang dilakukan oleh Huawei diketahui jika kemampuan jaringan 5G mereka bisa mencapai kecepatan 70Gbps. Ini sih, cepat banget ya kalau cuma buat streaming atau dowload bahkan upload.
2. 5G bakal lebih stabil jika dibanding 4G atau bahkan 3G!
Ini nih yang biasanya bikin pengguna jaringan internet suka bete, yakni gak stabil kecepatannya. Kadang kalau lagi oke, bisa secepat mobil balap. Namun kalau lagi kumat lemotnya, jaringan internet 4G atau 3G bisa jadi kayak siput kecepatannya. Nah, masalah ini kabarnya sih gak akan kamu temui lagi saat jaringan 5G nanti resmi diluncurkan.
Mengapa bisa begitu? Soalnya, dalam jaringan 5G data akan dikirim melalui gelombang radio. Gelombang radio akan terbagi menjadi frekuensi yang berbeda. Nah, setiap frekuensi disiapkan untuk tipe komunikasi yang berbeda seperti aeronautical dan sinyal navigasi maritim, siaran televisi dan mobile data. Pembagian yang jelas dan lebih rinci inilah yang diklaim bikin jaringan 5G jadi stabil.
3. 5G juga usung latensi yang lebih kecil, maksudnya?
Jadi, tiap jaringan internet itu pasti usung latensi atau penjabarannya adalah jumlah waktu yang diperlukan agar permintaan data diterima dan dibalas ketika mengklik sebuah aplikasi. Nah, berbeda dengan jaringan internet yang sudah ada hingga kini di jaringan 5G latensi ini kabarnya lebih kecil alias minimalis.
Pada jaringan 5G maksimal latensinya hanya 1 milidetik saja. Latensi ini diklaim 10 kali lebih kecil jika dibanding latensi dari jaringan 4G yang digunakan saat ini yang diketahui mencapai 10 milidetik.
4. Terakhir, 5G kabarnya akan hadir mulai 2020.
Belum jelas dan pasti memang kapan jaringan generasi kelima ini akan resmi diluncurkan. Namun dari isu yang beredar nih, si 5G kemungkinan akan resmi hadir pada 2020 mendatang bersamaan dengan penyelenggaraan olimpiade Tokyo.
Kendati masih lama muncul resminya, tapi sederet operator lokal dari berbagai negara sudah mulai menguji jaringan 5G ini. Di Korea Selatan misalnya, teknologi 5G ini sedang dikembangkan dan diprediksi kecepatan maksimalnya dapat mencapai 100 kali lebih cepat jika dibanding 4G. Sementara itu, di Indonesia Telkomsel dikabarkan sudah menggandeng Huawei untuk menguji penerapan teknologi 5G pada berbagai bentuk alias model jaringan seperti 3rd Generation Partnership Project (3GPP) Massive Internet of Things (IoT) dan teknologi Frequency Division Duplexing (FDD) Massive Multiple-Input and Multiple-Output (MIMO).
Wah, makin gak sabar kan guys menanti kehadiran dari jaringan 5G. Semoga di Indonesia bisa lebih cepat hadir ya, agar tak ada lagi gerutuan seputar kecepatan dan kestabilan jaringan internet. Satu lagi, jika benar-benar hadir nanti maka satu harapan supaya harga kuota 5G yang ditawarkan gak terlalu mahal. Domino QQ